PSMTI Terima Kunjungan Delegasi Wanning, Bahas Potensi Kerja Sama di Berbagai Sektor

Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) menerima kedatangan  delegasi Pemerintah Kota Wanning,  Provinsi Hainan, Tiongkok.  Kedatangan delegasi dijamu oleh pengurus PSMTI  dengan makan malam bersama di Sun City restaurant, LTC Glodok, Jakarta Barat pada Sabtu malam (27/04/2024).

Ada enam orang delegasi yang datang yang dipimpin oleh Walikota Wanning Wan Sangfan.  Sedangkan dari pengurus PSMTI yang ikut dalam pertemuan tersebut yakni Sekum PSMTI Peng Suyoto;  Dewan Penyantun Abraham Rudi; Dewan Penasihat Idayani Oesman;  Ketua Harian I PSMTI Martinus Johnnie Sugiarto; Ketua Harian II Djoni Toat; Wakil Ketua Umum Dept. Bisnis dan Industri Tenggono C. Phoa; Wakil Ketua Umum Dept. Hukum, HAM dan Advokasi Johnny Situwanda; Wakil Ketua Umum Dept. Hubungan Internasional Aswen S Utomo; Kepala Departemen Pariwisata Audy Lieke; Wakil Sekretaris Umum Helga Tjam dan Kepala Kantor Sekretaris Umum Jeffry Oktavian Rotty.

Suasana penuh keakraban dan diselingi canda tawa menghiasi jalannya pertemuan. Kepada pengurus PSMTI, Walikota Wanning memaparkan potensi yang dimiliki Naming untuk sektor pariwisata, pertanian dan pariwisata.

Di sektor pariwisata, pemerintah kota Wanning memberikan dukungan penuh agar Wanning tujuan wisata yang populer baik bagi wisatawan domestik maupun internasional, seperti halnya Pembangunan infrastruktur maupun investor yang menanamkan modalnya di Waning.

Untuk sektor perikanan, kota ini   telah mengembangkan pelabuhan perikanan yang modern dan berkembang untuk mendukung aktivitas penangkapan ikan dan pengolahan hasil perikanan. Dengan fasilitas penyimpanan yang canggih, infrastruktur bongkar muat yang efisien, dan akses mudah ke pasar lokal maupun internasional, pelabuhan perikanan Kota Waning menjadi pusat penting dalam rantai pasok perikanan.

Untuk sektor pertanian, Wanning memiliki potensi pertanian yang luar biasa. Dikenal sebagai salah satu pusat pertanian terkemuka di Tiongkok, Kota Waning menonjol dengan berbagai produk pertanian yang berkualitas tinggi dan inovatif.

Sekum PSMTI, Peng Suyoto, menyambut kunjungan delegasi Wanning  yang dianggapnya sebagai langkah yang penting dalam mempererat kerjasama antara kedua negara tetangga tersebut.

Peng Suyoto menjelaskan bahwa kunjungan tersebut merupakan bagian dari kegiatan rutin delegasi Wanning, namun kali ini mereka memilih untuk berkunjung ke PSMTI untuk menawarkan kerjasama dalam sektor pariwisata.

“Bagi kami di PSMTI, ini adalah kesempatan untuk menjalin kerjasama yang erat dengan negara tetangga, serta untuk membuka pintu investasi di Indonesia,” tambahnya.

Lebih lanjut, Peng Suyoto menjelaskan bahwa setelah kedatangan delegasi Wanning ke Indonesia, mereka juga berencana untuk mengundang PSMTI untuk mengunjungi Kota Wanning guna melihat potensi-potensi yang ada di sana.

“Dalam pertemuan ini, kami membahas tentang potensi investasi di sektor perikanan, terutama dalam hal teknologi. Kami menyadari bahwa Tiongkok memiliki teknologi budidaya yang luar biasa, dan kami berharap dapat belajar dari mereka,” tutur Peng Suyoto.

Sementara itu, Ketua Harian I PSMTI Martinus Johnnie Sugiarto  menyoroti langkah-langkah reformasi yang dilakukan oleh Kota Wanning dalam memajukan sektor investasi dan pariwisata, yang menurutnya patut menjadi teladan bagi Indonesia.

Johnnie menjelaskan bahwa langkah-langkah yang diambil oleh Kota Wanning, seperti pemberlakuan zero pajak bagi investor dan kemudahan dalam proses investasi, perlu ditiru oleh Indonesia agar dapat mempercepat pertumbuhan sektor investasi dan pariwisata di negara ini.

“Reformasi yang dilakukan, seperti zero pajak bagi investor dan kemudahan dalam proses investasi, adalah hal yang perlu ditiru oleh kita semua. Investor datang ke sana tanpa beban pajak dan mendapat kemudahan dalam segala hal,” tambahnya.

Lebih lanjut, Johnnie menyatakan bahwa Indonesia dapat belajar dari pengalaman Kota Wanning dalam mengembangkan sektor pariwisata dan investasi.

“Indonesia bisa menerobos dunia pariwisata dan investasi dengan belajar dari pengalaman Tiongkok. Melalui PSMTI, saya berharap teman-teman PSMTI dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk menjalin kerjasama yang saling menguntungkan,” tuturnya.

Artikel ini telah tayang di eljohnnews.com oleh Sigit Purnomo pada 29 April 2024 dengan judul “PSMTI Terima Kunjungan Delegasi Wanning, Bahas Potensi Kerja Sama di Berbagai Sektor”, https://eljohnnews.com/psmti-terima-kunjungan-delegasi-wanning-bahas-potensi-kerja-sama-di-berbagai-sektor/


Posted

in

by

Tags: