Peringati Hari Ibu, PSMTI Ajak Kaum Ibu Nobar Film Rumah Masa Depan

Hari Ibu merupakan momentum istimewa yang senantiasa diperingati setiap tahun untuk menghormati peran seorang ibu dalam keluarga dan masyarakat. PSMTI melalui Dept. Sosial, Lingkungan Hidup dan Kesehatan mengambil inisiatif, dalam memperingati Hari Ibu dengan cara yang bermakna, yaitu dengan mengajak puluhan ibu-ibu untuk nonton bareng (nobar) sebuah film.

Kegiatan nobar ini dilangsungkan di XXI Pluit Junction Mall, Jakarta Utara, Jumat (22/12/2023) dan dihadiri sejumlah pengurus PSMTI, di antaranya Dewan Penyantun PSMTI Abraham Rudy, Dewan Kehormatan PSMTI Amung Liauw, Wakil Ketua Umum (WKU) PSMTI Dept. Sosial, Lingkungan Hidup dan Kesehatan Oey Lusiana dan  WKU PSMTI Dept. Kaderisasi dan Kepemudaan Johnny Situwanda. Untuk menyukseskan kegiatan ini, Dept. Sosial, Lingkungan Hidup dan Kesehatan menggandeng Paguyuban Taipu.

Film yang ditonton merupakan film drama keluarga penuh inspirasi berjudul “Rumah Masa Depan”. Film berdurasi 109 menit ini disutradarai oleh Danial Rifki dan diproduksi oleh Mizan Pictures serta Max Pictures.  Sederet aktor serta artis senior dan junior Tanah Air tampil dalam film ini, yakni  Fedi Nuril, Laura Basuki, Widyawati, Cok Simbara, Maisha Kanna dan Ciara Nadine Brosnan

Alur yang ringan dan dipenuhi dengan pesan moral, membuat film Rumah Masa Depan cocok banget ditonton bersama keluarga. Suka duka yang dihadirkan membuat penonton jadi tersadar betapa pentingnya memiliki keluarga sebagai rumah tempat kembali. Film drama keluarga ini,  juga dibumbui dengan komedi yang ringan dan petualangan sederhana pencarian sosok penjahat.

Melalui kegiatan ini, PSMTI ingin memberikan sentuhan kehangatan dan keceriaan kepada ibu-ibu yang mungkin menghadapi tantangan ekonomi. Para ibu yang hadir ini, merupakan warga yang berdomisili di bawah jembatan Pluit

Selain menonton, para ibu juga mendapatkan bingkisan sembako yang isinya antara lain minyak goreng satu liter  dan mie instan. Pembagian sembako dilakukan setelah acara nonton bersama.

WKU Dept. Sosial, Lingkungan Hidup dan Kesehatan PSMTI Oey Lusiana mengatakan ibu-ibu yang diundang untuk nonton bersama ini,  merupakan Ibu-Ibu yang tidak sering   nonton film di bioskop,  bahkan ada yang belum pernah sama sekali menikmati nonton film di dalam mall karena kesulitan ekonomi.

“Saya memilih film, karena beberapa waktu lalu, saya bertanya kepada ibu-ibu, sering nonton bioskop ga,  ternyata tidak, bahkan ada yang bilang tidak pernah sama sekali, jangankan nonton,  buat uang makan sehari-hari saja kurang. Jadi saya terinspirasi ingin membahagiakan mereka dengan menikmati nonton film bersama, kemudian kita memilih Hari Ibu untuk menggelar kegiatan nonton bersama ini,” kata Lusi saat diwawancarai tim liputan El John Media.

Menurut Lusi, film Rumah Masa Depan ini merupakan film yang cocok untuk ditonton para ibu, karena dapat menjadi inspirasi dalam mendidik anak dan mengurus keluarganya.

“Saya melihat film ini, sangat bagus bisa menjadi  inspirasi untuk para ibu, sehingga para ibu dapat mendidik anak-anaknya dengan benar sehingga menjadi anak yang berbakti dan bermanfaat,” ujar Lusi.

WKU  Dept. Kaderisasi dan Kepemudaan PSMTI Johnny Situwanda memberikan apresiasi kepada Dept. Sosial, Lingkungan Hidup dan Kesehatan, khususnya kepada Wakil Ketua Umumnya Oey Lusiana yang menginisiasi kegiatan nobar di Hari Ibu.

 Menurut Johnny, selain menghibur, kegiatan nonton bersama ini dapat menambah pengalaman dan ilmu utamanya dalam membangun keluarga yang harmonis.

“Tujuannya agar ibu-ibu ini diberikan pengalaman agar bagaimana mendidik anak dan dapat menyenangkan para ibu-ibu ini. Dan para ibu-ibu ini belum tentu satu tahun bisa menonton, jadi ini kesempatan yang bagus,” tutur Johnny.

Artikel ini telah tayang di eljhonnews.com oleh Sigit Purnomo pada 26 Desember 2023 dengan judul “Peringati Hari Ibu, PSMTI Ajak Kaum Ibu Nobar Film Rumah Masa Depan”, https://eljohnnews.com/peringati-hari-ibu-psmti-ajak-kaum-ibu-nobar-film-rumah-masa-depan/


Posted

in

by

Tags: