Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) D.I. Yogyakarta menggelar kegiatan bakti sosial Gerakan Satu Juta Pohon di Goa Maria Tritis Gn. Kidul, Yogyakarta (15/1/2025).

Dalam kegiatan ini, PSMTI D.I. Yogyakarta bekerjasama dengan Dinas Kehutanan mengajukan sebanyak 3.700 bibit pohon dengan beberapa jenis diantaranya Mungur, Sengon, Cemara Udang, Sirsak dan Tabebuya serta 100 botol cairan Ecoenzym sebagai pupuk produksi dari PSMTI DIY.
Turut hadir dalam acara ini Ketua PSMTI D.I Yogyakarta Ellyn, beserta jajaran pengurus PSMTI D.I Yogyakarta.



Penulis dan Editor : Digital TI PSMTI Departemen dan WKU Departemen