Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Pusat menerima kunjungan silaturahmi Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda (GP) Ansor, Gus Addin Jauharudin beserta rombongan ke kantor Sekretariat PSMTI Pusat di Equity Tower, SCBD, Jakarta (22/1/2025).
Pertemuan tersebut membahas kerjasama membangun hubungan strategis antara GP Ansor dan PSMTI. Meningkatkan kerjasama dalam mempromosikan keberagaman dan inklusivitas. Dan, membahas potensi kolaborasi dalam program sosial.

“Kunjungan ini untuk mempererat hubungan antar organisasi dan membangun harmoni dalam masyarakat multikultural Indonesia,” jelas Dr. Djoni Toat, Ketua Harian II PSMTI Pusat dalam acara tersebut.
Selanjutnya, Addin Jauharudin menerangkan bahwa, “Kerjasama lintas organisasi seperti ini kunci untuk memperkuat persatuan bangsa. GP Ansor dan PSMTI dapat menjadi mitra strategis dalam menciptakan program yang mendukung keberagaman dan inklusivitas,” tutur Addin Jauharudin.



Turut hadir mendampingi Djoni Toat antara lain Wakil Ketua Umum (WKU) Dept. Hubungan Ormas dan Lintas Agama Serian Wijatno, WKU Hukum, HAM dan Advokasi Hasan Karman, serta jajaran pengurus dari GP Ansor.
Penulis dan Editor : Digital TI PSMTI Departemen dan WKU Departemen