Peringatan Hari Jadi Kota Metro ke-87, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kota Metro, Lampung turut serta mewakili Etnis Tionghoa dalam gelaran Pawai budaya, Sabtu (22/06/24).
Acara dimulai pada pukul 19.00 di pertigaan jalan antara Rumah Dinas Walikota dan Rumah Dinas Wakil Walikota.
Pawai budaya pada tahun ini pertama kali dilakukan malam hari, dengan tujuan agar kemeriahan pawai dan parade lampu pawai yang indah bisa disaksikan seluruh masyarakat Metro, juga agar tidak terkena terik matahari langsung, mengingat peserta juga ada anak-anak hingga lansia yang ingin turut andil memeriahkan acara ini.
Acara berlangsung meriah dihadiri ribuan masyarakat yang antusias menyaksikan pawai budaya dari berbagai etnis.
Dibuka dengan Shalawatan, lalu pencak silat asli Buay Nuban, Lampung yaitu Sekinci-kinci, kemudian Pawai Budaya dari Jl. ZA Pagar Alam menuju Samber Park yang menampilkan kesenian Barongsai dari etnis Tionghoa, Reog Ponorogo dari etnis Jawa Timur, parade busana etnis Sunda, etnis Batak, Sumatera Barat, Tionghoa, Banten dan busana Warisan Nusantara (Wastra) lainnya, Komunitas Sepeda Ontel, terakhir ditutup dengan pawai kendaraan hias.
Penulis dan Editor : Digital TI PSMTI Departemen